Senin, 25 Februari 2013

AKU DAN MENULIS



gambar :catatangilang.blogspot.com

Menulis adalah sarana melayakkan diri untuk Allah memiliki alasan seorang Atik Setyoasih dimasukkan dalam Surga-Nya. Menulis adalah proses menguatkan iman dalam diri kepada Allah dan Rasul-Nya. Menulis adalah sarana mengais ilmu dan mengikatnya dalam kata-kata penuh syarat makna. Menulis adalah sarana menebar kebaikan kepada penghuni dunia serta saling menguatkan dalam kesabaran dalam agama-Nya.

Bagiku, menjadi Jurnalis adalah sebuah panggilan jiwa. Ya, panggilan jiwa untuk mengabdi pada-Nya mendidik diri sendiri serta saudara-saudara di dunia tuk lebih dekat pada-Nya. Mengais ilmu-Nya dan meraciknya, untuk di tebarkan kedalam jiwa tiap nafs pembacanya. Ya Rabb, berharap walau seberat biji sawi sekalipun, tiap kata yang tertumpahkan akan ada kebaikan didalamnya. Menjadi nilai penggerak untuk senantiasa mengingat Sang Maha Pencipta. Semoga Allah makin meridloi diri ini.

Bicara tentang sehat. Sehat secara fisik adalah nikmat, apalagi sehat secara iman. Itulah nikmat iman islam yang merupakan mahkota orang-orang beriman yang tak dapat digadaikan. Memang, sehat fisik juga bukan segala-galanya. Akan tetapi jika bisa di ikhtiarkan, kenapa tidak? Sehat yang bisa diupayakan lewat kehidupan sang Teladan: Rasulullah SAW. Sehat yang menjadikan kita kuat secara fisik tuk totalitas beribadah pada-Nya. Sehat untuk secara kaffah kita membela agama-Nya. Maka, jadi Jurnalis Muslim Kesehatan adalah impian sarana untuk berjuang di jalan-Nya.

Bicara tentang sehat lagi. Seperti halnya, kaya atau miskin. Tak ada yang salah didalam keduanya. Pasti ada kebaikan dari-Nya jika kita mengetahui dan mensyukurinya. Sakit juga bukan berarti keadaan buruk, akan ada nilai kebaikan jika kita beriman pada-Nya. Begitu pula saat sehat, bukan berarti kondisi terbaik. Akan ada nilai keburukan jika kita menggunakannya tidak untuk Allah semata. Ya, status kesehatatan diri yang tak hanya bergantung pada fisik saja, yang terpenting adalah iman kita.

Hai orang-orang yang beriman, bertaqwalah kepada jalan Allah dan CARILAH JALAN yang mendekatkan diri kepada-Nya, dan berjihadlah pada jalan-Nya supaya kamu mendapat keberuntungan.” ( QS Al-Maidah: 35 )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar